Tersambar Kereta Api di Blitar, Tubuh Korban Ditemukan Tewas Tercecer

Polisi evakuasi korban laka Kereta Api di perlintasan Brongkos

banner 300x250

BLITAR | ARTIK.ID - Polisi menyelidiki dugaan bunuh diri yang dilakukan lelaki inisial AS (23) warga Brongkos Siraman Kesamben Blitar, Senin (28/02/2022)

Mayat AS ditemukan meninggal dunia di perlintasan Kereta Api (KA) wilayah Brongkos.

Kapolsek Kesamben AKP Eko Sujoko, Senin pagi mengatakan, polisi masih melakukan pemeriksaan saksi-saksi terkait kasus kecelakaan kereta api itu.

Dari hasil pemeriksaan saksi, diketahui jika sekitar jam 4 pagi saksi Wiji mendengar suara klakson kereta api. Setelah saksi keluar, kereta api sudah berhenti di timur rumahnya.

Sementara keterangan dari saksi Hadian, dirinya mendapatkan informasi dari masinis Kereta Api (KA) Brawijaya yang menabrak korban, bahwa saat kejadian korban tidur di perlintasan kereta api.

"Saat diklakson, korban tetap tidur sehingga tertabrak KA Brawijaya yang menuju Stasiun Malang," ujar AKP Eko.

Eko mengaku saat ini polisi masih menyelidiki adanya dugaan aksi bunuh diri yang dilakukan korban.

"Mayat korban ditemukan meninggal dunia dengan kondisi tubuh tercecer di perlintasan kereta api yang tidak jauh dari rumahnya," imbuh AKP Eko.

Sebelumnya pada pukul 3 dini hari, korban diketahui sedang nongkrong bersama teman-temannya.

"Dugaan sementara, korban tertabrak KA saat pulang dari nongkrong bersama teman-temannya," pungkas AKP Eko.

(lin) 

banner 300x250

Berita Terkait

banner 300x250
banner 300x250
banner 300x250