Pemotor di Banyuwangi Tersambar Kereta, Korban Tewas di Tempat
banner 300x250

BANYUWANGI - Peristiwa kecelakaan hingga menelan korban jiwa, terjadi di jalur perlintas kereta api di Dusun Genitri, Desa Gendoh, Kecamatan Sempu, Banyuwangi, Jawa Timur. Pengendara roda dua meninggal dunia di lokasi, usai disambar kereta api Sri Tanjung pukul 07:40 WIB.

Kapolsek Genteng Kompol Sudarmaji melalui Kanit Lantas Polsek Genteng, Polresta Banyuwangi, Iptu Nanang Wardhana saat dikonfirmasi membenarkan perihal peristiwa laka lantas antara pengendara roda dua dan kereta api di Kecamatan Sempu, Banyuwangi.

“Korban meninggal bernama Sudarto warga Dusun Genitri, Desa Gendoh, Kecamatan Sempu, Banyuwangi,” jelas Iptu Nanang Wardhana, Senin (25/10/2021).

Kanit Lantas Polsek Genteng menambahkan, dari keterangan saksi kronologi kecelakaan tersebut berawal dari korban yang hendak membetulkan tangki semprot ke bengkel langgananya. Namun karena tutup, korban pulang dengan kembali menyebrangi perlintasan kereta api tanpa palang pintu dengan menunggangi kendaraan roda dua bernopol DK 4882 WJ.

“Diduga korban mengalami gangguan pendengaran, sehingga saat kereta api melintas dan sudah membunyikan klakson tidak terdengar hingga tersambar,” pungkasnya. (lin) 

 

banner 300x250

Berita Terkait

banner 300x250
banner 300x250
banner 300x250